Jumat, 06 Agustus 2021

IN MEMORIAM Dr. H. ALI ROKHMAD, M.Pd

 


Tepatnya hari Ahad, tanggal 25 Juli 2021 pukul 16.15 wib. Bapak Dr. H. Ali Rokhmad, M.Pd Kepala Biro Perencanaan Sekretariat Jenderal Kementerian Agama RI telah berpulang ke rahmatullah dengan tenang di RS Haji Jakarta. Tentunya kami merasa sangat kehilangan dengan wafatnya beliau yang cukup mengejutkan karena sebelumnya tidak mendengar kabar terkait sakit yang dideritanya. Penulis ingin menulis tentang sosok kepala Biro Perencanaan di blog ini bukan semata-mata karena sebagai pimpinan kami namun lebih jauh dari itu, sosok Pak Ali ini adalah inspirator kami dalam dunia tulis menulis, Beliau sering berpesan bahwa seorang planner harus dapat menulis, dengan dibuktikan bahwa setiap ada Perencana di Kementerian Agama akan  naik jenjang ke Perencana Madya maka wajib hukumnya untuk mengikuti uji kompetensi dengan memaparkan tulisan atau karyanya dibidang perencanaan, Beliau sendiri ikut menguji langsung dan ingin mengetahui apakah anak buahnya ini mampu untuk menulis dan mampu untuk mempresentasikannya di depan orang lain.

Di dalam setiap kesempatan untuk mengisi acara atau pembinaan pasti tidak lupa selalu mengingatkan untuk gemar membaca, sampai bilang kalau pingin baca-baca buku silahkan ke rumah saya karena di rumah saya punya perpustakaan yang cukup lumayan banyak koleksi bukunya. Kalian bisa baca buku apapun yang kalian suka. Spirit literasinya sangat tinggi dan mampu membuat banyak perubahan dalam barisan yang beliau pimpin. Renstra Kementerian Agama tahun 2015-2019 menurut beliau nggak nyambung antara satu dengan yang lain maka ada review perubahan Renstra dengan mengubah beberapa Indikator Kinerja Utama dalam Kementerian. Sebagai seorang penulis juga seorang editor buku atau majalah pasti untuk mengetahui kejanggalan sebuah tulisan atau karya akan terasa lebih mudah karena naluri alamiahnya memang sudah terlatih dan peka dengan tulisan yang dibaca. Maka dari itu ajakan untuk gemar membaca dan menulis selalu dikumandangkan dalam setiap kesempatan.

Publik speaking pak Ali sangatlah bagus dalam membangun kinerja di Kementerian Agama sehingga banyak anggaran-anggaran baik dari APBN maupun SBSN dan yang lain bisa didapatkan. Sebuah bentuk pembangunan citra Kementerian Agama agar tidak dipandang sebelah mata oleh Kementerian lain utamanya Kementerian Keuangan dalam mengawal tersalurkannya APBN untuk pembangunan infra struktur di bidang pendidikan juga bidang-bidang yang lain demi mewujudkan perbaikan pelayanan kepada masyarakat. Ketika kampus dan madrasah-madrasah infrastrukturnya terbangun dan tempatnya representative maka secara langsung masyarakat akan banyak melirik untuk menyekolahkan dan mengkuliahkan putra-putrinya di lembaga keagamaan karena selain mempersiapkan pembentukan manusia yang unggul juga memiliki karakter dan etika dalam bermasayrakat setidaknya begitu yang dipikirkan oleh masyarakat umum mengenai perbaikan dibidang pendidikan. 

Dan masih banyak lagi gebrakan-gebrakan pak Ali untuk mendongkrak popularitas Kementerian Agama yang tidak dapat penulis ceritakan secara keseluruhan. Jelasnya penulis ingin mengenang sosok beliau dengan tulisan ini, karena suatu saat ketika membuka memory tulisan di blog akan mengingatkan bahwa ada pimpinan kami yang bisa menjadi teladan bagi anak buahnya untuk menjadi lebih maju dan lebih baik dalam bekerja dan berkarya. Kapanpun punya kesempatan diingatkan untuk sering membaca dan menulis. Demikian sekelumit kisah tentang Kepala Biro Perencanaan kami, selamat jalan semoga Allah SWT menerima semua amal kebaikannya dan mengampuni dosa-dosanya.

 

Tulungagung, 27 Juli 2021

#intokowati

#SahabatPenaKita

Tidak ada komentar:

Posting Komentar